Minat KIA-KR merupakan suatu program pendidikan yang bertujuan untuk mencetak tenaga profesional yang mampu memberikan kontribusi yang signifikan dalam meningkatkan derajat kesehatan ibu, anak dan reproduksi dalam skala nasional maupun internasional.
Secara rinci MKIA-KR menjalankan berbagai fungsi sebagai berikut:
- MKIA-KR merupakan tempat bagi dosen, peneliti, aktivis, dan mahasiswa mengembangkan keterampilan dan pengetahuan untuk mampu mengelola program kesehatan yang diterima masyarakat.
- MKIA merupakan mitra dinas kesehatan, badan kesehatan keluarga berencana, PKBI, lembaga pelayanan kesehatan publik dan swasta, serta lembaga swadaya masyarakat.
- MKIA menyiapkan calon tenaga profesional yang mampu bekerja dalam lingkungan pendidikan, penelitian serta pengambil kebijakan terkait kesehatan ibu, anak serta kesehatan reproduksi.
- MKIA bersama dengan Pusat Kajian Kesehatan Reproduksi mengelola sumber-sumber dari dalam dan luar negeri bagi keperluan riset untuk mengatasi persoalan kesehatan ibu ,anak dan kesehatan reproduksi.
Minat Kesehatan ibu dan Anak-Kesehatan Reproduksi memiliki tiga (3) konsentrasi yaitu;
- Bidang Kesehatan Ibu dan Anak (KIA)
Bidang ini memiliki fokus pada kebutuhan ibu dan anak secara holistik ditingkat nasional maupun global, yang memungkinkan mahasiswa untuk mengkombinasikan minatnya antara ilmu kesehatan ibu dan anak dengan pengetahuan lain yang lebih luas dan bersifat interdisipliner. - Bidang Epidemiologi, Reproduksi dan Perinatal (ERP)
Bidang ini memfokuskan pada temuan terbaru secara epidemiologis tentang hubungan antara sebab-akibat, etiologi, perilaku dan genetic serta mekanisme pencegahan terhadap penyakit-penyakit reproduksi dan kondisi-kondisi perinatal. - Bidang Kesehatan Keluarga dan Kependudukan (K3)
Bidang ini difokuskan pada dinamika kependudukan dalam kaitannya dengan ukuran, struktur, serta karakteristik, dan pada faktor penentu dan konsekuensi perubahan dalam perilaku reproduksi dan seksual.
Program ini ditujukan untuk Tenaga struktural di Departemen Kesehatan, Dinas Kesehatan Propinsi dan Kabupaten, Pengelola-pengelola program KIA-Kesehatan reproduksi di Departemen Kesehatan, Pengelola Lembaga-Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di sektor kesehatan ibu dan anak serta kesehatan reproduksi, Konsultan/calon konsultan dalam bidang kesehatan ibu, anak dan kesehatan reproduksi, Dosen dan staf di lembaga pendidikan tenaga kesehatan, Lulusan SKM / Dokter / S1 Fresh graduate yang ingin berkarir dan mengembangkan ilmu guna mengatasi persolana kesehatan ibu, anak, kesehatan reproduksi.
Pendidikan
Lama pendidikan efektif untuk program ini membutuhkan waktu sekitar 24-28 bulan (4 semester ). Kegiatan perkuliahan dilaksanakan secara on campus setiap harinya. Masa on campus 5 bulan / semester. Akhir semester II, mahasiswa telah mengerjakan proposal penelitian
Gelar Kesarjanaan
Diakhir program, lulusan akan mendapatkan gelar Master of Public Health.